RSS

Tata Cara Interview Pekerjaan


Hmmm…..
Ok temen-temen…. Setelah sekian lama penulis memikirkan sesuatu apa yang harus penulis update… akhirnya penulis mendapatkan satu ide.. yaitu, bagaimana sich tata cara interview pekerjaan agar kita tidak salah ngomong N bisa diterima…..

Biar gak terlalu lama, kita langsung aj ke intinya y….!!!


  1. Coba ceritakan tentang diri anda…!
Saya orang yang biasa-biasa saja
Nama saya ……... Lulusan S1 Bidang Teknik Informatika, Universitas ........ Disamping kualifikasi formal tersebut, saya juga …… dalam hal organisasi, saya pernah dipercaya baik sebagai …………. maupun ……………… waktu yang ada biasanya saya pergunakan untuk menyalurkan hobi saya seperti menonton film, mengedit foto dan membuat kue.


  1. Apa yang anda ketahui tentang kami…?
( Carilah referensi paling terpercaya)


  1. Apa pengalaman yang anda miliki…?
Saya pernah magang sebagai ……….. pada saat kerja praktek di …….. sehingga menurut saya hal tersebut akan sangat membantu saya dalam bekerja sebagai .....… di perusahaan ………………


  1. Apa yang bisa anda lakukan untuk perusahaan ini…?
Yang pertama saya akan melakukan mapping kondisi perusahaan, kemudian saya baru akan berusaha memberikan kontribusi-kontribusi positif terhadap perusahaan sesuai dengan spesifikasi dan kualifikasinya.


  1. Apa yang paling anda sukai dan tidak disukai dari pekerjaan yang sekarang…?
Saya sangat menyukai pekerjaan saya karena ……… sekarang saya siap memulai hal baru  dan kesempatan mendapat tanggung jawab baru.

Memang pada tidak mudah, karena pada dasarnya manusia suka mengeluh, apalagi kalau diberi kesempatan.


  1. Apa yang anda harapkan dari pekerjaan ini…?
Saya dapat mengaplikasikan ilmu yang saya pelajari sebelumnya.


  1. Mengapa anda ingin pindah kerja ke perusahaan ini…?
Saya tertantang mencoba mendalami bisnis ini


  1. Berapa gaji yang anda inginkan…?
Sebagai pegawai baru, saya akan menerima dan mengikuti aturan manajemen yang berlaku di perusahaan ini.

Kalau boleh berandai-andai saya mengharapkan kisaran gaji ……………….. namun sekali lagi hal tersebut saya serahkan kepada manajemen terkait peraturan di perusahaan ini.



  1. Masalah apa yang pernah anda hadapi…?
( Sebutkan sebuah masalah yang Happy Ending … jangan masalah pribadi / masalah keluarga)


  1. Apakah anda sudah punya pacar…?
Sudah, tapi sebenarnya saya ingin mempunyai pengalaman kerja yang cukup sebelum menikah.


  1. Mengapa saya harus menerima anda…?
( Jawablah dengan jawaban singkat namun berkaitan dengan pekerjaan dan kemampuan)

0 komentar:

Posting Komentar

Bagaimana Menurutmu tentang Blog ini...???